Perkuat Kolaborasi Kemitraan, Bupati Siak, Polres Siak dan BAZNAS Siak Raih Penghargaan BAZNAS Award 2024Published: 29/02/2024

Spread the love

SIAK.detik24.com : Bupati Siak, Polres Siak dan BAZNAS Kabupaten Siak meraih Penghargaan BAZNAS Award Tahun 2024, Penghargaan ini diberikan oleh BAZNAS RI di Hotel Bidakara Jakarta pada hari Kamis 29 Februari 2024.

Penganugerahan Penghargaan diberikan Kepada Bupati Siak dengan Kategori Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik. Penghargaan diterima langsung oleh Wakil Bupati Siak, H. Husni Merza, BBA MM.

Sedangkan Penganugerahan Penghargaan Kepada Kapolres Siak diberikan sebagai Penerima Kategori Tokoh Publik Pendukung Zakat, penghargaan diterima oleh Kapolres Siak, AKBP Asep Sujarwadi, S.IK, M.Si

Baznas Siak memperoleh penghargaan dengan Kategori Pengumpul Dana Palestina Terbaik. Penghargaan ini diberikan atas Keikutsertaan dan kontribusi BAZNAS Siak dalam mengumpulkan donasi kepedulian kemanusiaan untuk Palestina.
“Alhamdulillah atas penganugerahan ini, semoga memotivasi kami untuk lebih baik lagi dalam pengelolaan zakat khususnya dalam mencapai target pengumpulan serta menjaga kualitas penyaluran zakat. Selain itu ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada seluruh Masyarakat Kabupaten Siak yang telah mempercayakan donasinya melalui BAZNAS Siak, ujar Samparis”

Selama ini, Program Kolaborasi Kemitraan telah dijalin sangat baik oleh BAZNAS Kabupaten Siak dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Siak dan Polres Kabupaten Siak. Kolaborasi dalam pengelolaan zakat di Siak ini menjangkau bidang pengumpulan donasi dan kemitraan bidang penyaluran Zakat.
“Baznas Siak sangat bersyukur dengan Kebijakan dan dukungan pak Bupati Siak, H. Alfedri terhadap pengelolaan zakat di Siak, baik dukungan regulasi, APBD, sarana prasarana maupun dukungan Operasional Lainnya, Ujar Samparis”.
Selain itu, Samparis juga mengucapkan terimakasih atas kerjasama dengan polres melalui program Pengumpulan dan pendistribusian, “Alhamdulillah dengan Pak Kapolres Siak, Baznas Siak telah kolaborasi membangun Rumah Layak Huni tiga unit dan program kemanusiaan lainnya, program ini dilaksanakan atas zakat dari seluruh Anggota Kepolisian di Kabupaten Siak. ujarnya”.

(M.nazara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *